STANDAR UKURAN KERTAS

Berikut ini adalah beberapa standar ukuran kertas internasional yang sebagian sering kita jumpai sehari - hari, :

SERI A

Seri A biasa digunakan untuk cetakan pada umumnya, termasuk perlengkapan kantor dan penerbitan. Dasar ukuran adalah A0 sebesar 841 x 1189 mm, yang luasnya setara dengan 1 eter persegi. Setiap angka setelah huruf A menyatakan setengah dari angka sebelumnya. Jadi , A1 adalah setengahnya dari A0, A2 adalah seperempatnya dari A0 dan A3 adalah seperdelapan dari A0. Perhitungan yang lebih besar dari A0 adalah 2 A0 atau dua kali ukuran A0. Di bawah ini tabel dan gambar dari standar ukuran kertas dari A0 - A10 :

TABEL SERI A
GAMBAR 1

SERI B

Seri B besarnya kira - kira di tengah antara dua ukuran seri A. Seri ini digunakan sebagai pilihan lain terhadap seri A, dan biasa digunakan untuk poster, lukisan dinding dan kegunaan sejenis lainya yang ukuranya lebih kecil dari seri A. Ukuran dasar seri B adalah B0 sebesar 1000 x 1414 mm. Di bawah ini tabel dan gambar dari standar ukuran kertas dari B0 - B10 :

TABEL SERI B

SERI C

Seri C biasa digunakan untuk map, kartu pos dan amplop. Ukuran amplop seri C cocok untuk memasukan kertas seri A, Baik dilipat maupun tidak. Sebuah amplop C6 dapat memuat kertas A6 tanpa lipatan, kertas A5 dengan satu kali lipatan, atau kertas A4 dengan dua kali lipatan. Di bawah ini tabel dan gambar dari standar ukuran kertas dari C0 - C8 :

TABEL SERI C




Related Posts:

0 Response to "STANDAR UKURAN KERTAS"

Post a Comment

Entri yang Diunggulkan

Cara menggambar flange 3D dengan solidworks

Halo kawan semua, artikel ini adalah postingan pertama saya mengenai belajar menggambar teknik menggunakan software solidworks. Mohon maaf ...